Materi 1 PAI Kelas XI : Surat An-Nisa’ ayat 59

KD. : AYAT AL-QURAN TENTANG TAAT
IPK : 
- Memahami bacaan dan kandungan ayat
- Memahamin hukum bacaan ayat
- mengambil hikmah/ pelajaran dari ayat tersebut
- menganlisis perilaku yang relevan dengan materi


A.    Ayat – ayat alqur’an tentang taat
a.       Surat An-Nisa’ ayat 59

يَا أَيُّهَا الَّذِينَ آمَنُوا أَطِيعُوا اللَّهَ وَأَطِيعُوا الرَّسُولَ وَأُولِي الْأَمْرِ مِنْكُمْ ۖ فَإِنْ تَنَازَعْتُمْ فِي شَيْءٍ فَرُدُّوهُ إِلَى اللَّهِ وَالرَّسُولِ إِنْ كُنْتُمْ تُؤْمِنُونَ بِاللَّهِ وَالْيَوْمِ الْآخِرِ ۚ ذَٰلِكَ خَيْرٌ وَأَحْسَنُ تَأْوِيلًا

Wahai orang-orang yang beriman! Taatilah Allah dan taatilah Rasul (Muhammad), dan ulil amri (pemegang kekuasaan) di antara kamu. Kemudian, jika kamu berbeda pendapat tentang sesuatu, maka kembalikanlah kepada Allah (Al-Qur'an) dan Rasul (Sunnahnya), jika kamu beriman kepada Allah dan hari kemudian. Yang demikian itu, lebih utama (bagimu) dan lebih baik akibatnya

-  Kandungan yang terdapat dalam surat An-Nisa’ ayat 59
a. Perintah Allah SWT kepada manusia agar beriman kepada Allah, Rosul dan ulil amri
b. Menyelesaikan masalah perbedaan pendapat dengan mengembalikannya kepada Allah dan Al-Qur’an
c. Penegasan Allah SWT bahwa mengembalikan segala urusan kepada Allah lebih baik daripada mengikuti pendapat manusia.

Tugas penilaian harian (tulisan) : 
1. tulislah ayat ke 59 dari surat An Nisa lengkap dengan syakalnya di buku masing masing.
2. buatlah terjemah perkata dengam cara menulisnya di bawah lapad ayat tersebut.
3. tulislah 5 hukum bacaan yang berbeda pada ayat tersebut.

Tugas penilaian harian (lisan) : 
1. Rekamlah Bacalah ayat ke 59 dari surat an nisa dan kirimkan melalui link di bawah ini.

Wallahu'alam. 
Oleh Holidin

Tidak ada komentar:

Keadilan dan Pemimpin Yang Adil

IKHTISAR JUMAT, Keadilan dan Pemimpin Yang Adil Bandung, 1 November 2014 "Satu waktu nanti akan tiba atas umatku penguasa s...